Kepala Desa Terpilih Yang Baru Di Lantik Hari Ini Melaksanakan Sertijab Dengan Pj.Kepala Desa

 

MANDAILING NATAL (SUMUT) ANTARANEWS86.COM //-Setelah dilantik nya 256 Kepala desa terpilih pada (27/10/2023) lalu 10 desa diantara nya dari Kecamatan Lingga Bayu.

 

Adapun nama desa dan nama Kepala desa terpilih yang dilantik diantara nya desa Aek Garingging H. Mauli Basa Nasution, desa Bandar Limabung Mulatua Pane S.Pd, desa Dalan Lidang Hendra Kusuma Wijaya, desa Kampung Baru Mhd. Rizki Martua Lubis S.IP, desa Parbatasan Zamharuddin, desa Perkebunan Simpanggambir Suwahono, desa Sikumbu Ali Asmin Nasution, Simpang Bajole Zulfahri Ritonga S.P, desa Simpang Duku Muspialdi, dan desa Tangsi Atas Asep Nurdin.

Adapun yang hadir pada kegiatan ini diantara nya Camat Lingga Bayu Saipuddin S.sos, Sekcam Syarifuddin Lubis S.sos, Babinsa Peltu M.Arifin Lubis mewakili Danramil 16/BTN, yang di dampingi Sertu Kholis Nasution dan Serda Lukman Harun Lubis, Kanit Bimas Serma S.A Dongoran, Babinkantibmas Brigadir Yusron Pandiangan, Kanit Intel Aipda S Nasution, Kapus dr.M Rajamin Nasution, Al Ustadz Wais Al Karni Rangkuti mewakili KUA Lingga Bayu seluruh Kepala desa Pj. Kepala desa dan BPD.

 

Pada acara Sertijab yang di laksanakan di Aula Kantor Camat Lingga Bayu pada Selasa (07/11/2023) yang dimulai pada pukul 10.00 wib yang seyogianya  sesuai undangan di mulai pada pukul 09.00 wib.

 

Dari 10 desa yang ikut di Lantik cuman 6 desa yang mengadakan Sertijab pada Selasa diantara nya Desa Dalan Lidang, desa Simpang Bajole, desa Simpang Duku,desa Sikumbu, desa Kampung Baru dan Desa Tangsi Atas, masih ada 4 desa lagi yang belum melaksanakan Sertijab diantara nya desa Aek Garingging berhubung karena masih sakit, desa Perkebunan Simpanggambir karena belum selesai serah terima masalah aset desa dari Pj. Kepala desa ke Kepala desa Depenitif, desa Parbatasan berhubung BPD nya tidak hadir dan desa Bandar Limabung Pj.Kades nya tidak hadir.

 

Peltu M.Arifin Lubis dalam arahan nya menyampaikan,” Selamat bertugas kepada para Kepala desa yang baru dilantik dan yang baru saja melaksanakan Sertijab, semoga bisa menjalankan roda pemerintahan dengan baik di desa masing – masing dan tetap lah menjadi seorang pemimpin yang amanah, dan kalau memang masih ada persoalan yang belum tuntas dengan Kades terpilih tuntas kan dan jangan ada masalah, dan yang terakhir penyampaian nya agar tepat waktu setiap ada kegiatan,” sampainya.

 

Camat Lingga Bayu Saipuddin S.sos dalam penyampaian nya mengatakan,” Selamat kepada Kades terpilih yang baru saja dilantik Bupati Mandailing Natal Minggu lalu, dan juga kepada para Pj.Kepala desa walau pun cuma menjabat beberapa bulan namun ini patut kita acungi jempol karena ketaatan dan kepatuhan serta keloyalan mereka terhadap pimpinan dimana setiap kami panggil dan kami butuhkan mereka selalu hadir dan begitu juga harapan kami kepada para kepala desa terpilih agar bisa meningkatkan hal ini tetapi bukan pengertian nya keloyalan nya harus ngasih duit sama Camat cuman begitu dibutuhkan pihak kecamatan agar cepat tanggap begitu,” kata camat menyampaikan.

 

Lanjut Camat Saipuddin S.sos,” terus setelah dilantik berarti kalian semua sudah punya tanggung jawab besar terhadap masyarakat dan seperti yang telah digalak kan selama ini keaktifan kehadiran berkantor memang yang kami perhatikan dari pihak kecamatan aktif nya cuman di grup WA saja kalau kita cek ke lapangan setelah orang nya Photo dan bikin laporan orang nya pulang dan yang paling parah nya lagi masih ada oknum kepala desa yang tidak pernah menginjak kan kaki dikantor nya jadi hal ini kami harapkan kepada para kepala desa agar lebih berperan aktif dan tetap amanah dan peduli dengan kepentingan masyarakat,” katanya mengakhiri.

Reporter : # (M.SN)#