Kanit Gakkum Sat Lantas Polres Dumai, Iptu D.Simanjuntak S.H.M.H Mampu Menunjukkan Kinerjanya Dengan Baik Dalam Menangani Laka Lantas.
DUMAI (RIAU) ANTARANEWS86.COM //-Terjadi kecelakaan laka lantas dijalan kesehatan RT.18, Kelurahan Teluk Binjai, Kecamatan Dumai Timur, Kota Dumai antara pesepeda motor dengan mobil Pik-Up L.300 yang mengakibatkan korban luka-luka dan informasi satu anak meninggal ditempat. (Kamis 2 November 2023)
Akses jalan penghubung permukiman masyarakat dengan beberapa kantor dinas yang terlalu sempit mengakibatkan sering terjadi kecelakaan laka lantas di persimpangan 3 jalan kesehatan menuju beberapa kantor dinas disnaker dan deretan kantor dinas di perumahan dinas walikota.
Saat awak Media Melakukan kroscek di lapangan berdasarkan pemberitahuan tokoh masyarakat setempat Pak Marchel, Korban telah dilarikan ke rumah sakit dan hanya terlihat beberapa pihak kepolisian yang dipimpin Iptu D.Simanjuntak S.H.,M.H selaku kanit lantas masih melakukan olah TKP untuk mengetahui kronologis kejadian.
Dijelaskan oleh salah satu tokoh masyarakat “Pak Marchel”ini bukan pertama kalinya terjadi kecelakaan di daerah tersebut, Sudah berulang kali terjadi dan korban sudah dilarikan ke rumah sakit, Begitu kejadian kita langsung panggil pihak berwenang untuk menanganinya”Ujarnya.
Gimana di persimpangan ini tidak sering terjadi kecelakaan, Selain akses jalannya sempit, Para pengendara sepeda motor dan mobil pribadi seperti pejabat dan masyarakat lebih senang lewat sini untuk memotong jalan menuju aula dan kantor dinas di deretan rumah dinas walikota, Selain lebih dekat jalan ini juga masih jauh dari kata pencemaran polusi dari mobil tanki milik perusahaan.
Sejak begitu kejadian tidak berkelang lama sampai sekarang pihak kepolisian yang dipimpin oleh Iptu D.Simanjuntak S.H.,M.H sudah disini, Begitu kejadian langsung kita beritahukan dan beliau merespon langsung dan melakukan olah TKP hingga memintai keterangan beberapa saksi-saksi dari warga sekitar termasuk saya sendiri”Sambungnya.
Harapan saya tolonglah pemerintah setempat melalui dinas PUPR dan dinas Perhubungan untuk akses jalan dan penerangan dan mobil-mobil yang parkir di badan jalan lebih diperhatikan, Karena kejadian kecelakaan seperti ini bukan yang pertama kalinya terjadi disini, Untuk Berselisih antar mobil saja sudah sulit, Belum lagi anak-anak sekolah yang melintas saat pagi dan sore”Tutupnya.
#(H. Siahaan-APPI)#